Gathering Menyambut Mahasiswa Baru dan Menguatkan Kekeluargaan HIPM

December 12, 2023, oleh: superadmin

Pada Sabtu, 9 Desember 2023, Program Studi (Prodi) Hubungan Internasional Program Master (HIPM) mengadakan gathering di pertengahan semester gasal 2023/2024 dalam rangka menyambut kedatangan mahasiswa baru sekaligus juga untuk meningkatkan keakraban dalam lingkup keluarga HIPM. Gathering HIPM menjadi acara rutin tahunan yang sudah dilaksankan dari tahun ke tahun, kurang lebih hampir 10 tahun sejak 2014, termasuk sejak awal berdirinya dengan nama Magister Ilmu Hubungan Internasional (MIHI) saat itu.

Acara dihadiri oleh seluruh civitas akademik HIPM termasuk para dosen, staf dan mahasiswa HIPM. Bahkan beberapa alumni juga menghadiri acara gathering yang dilaksanakan di rumah makan Iwak Kalen, Godean, Yogyakarta dengan tema tradisional dan lesehan semakin mendukung suasana acara yang santai dan hangat. Acara segera dimulai dengan mengawali lantunan Ayat suci Al-Quran oleh Ibaadurrahman Azzahidi yang merupakan mahasiswa HIPM.

       Selanjutnya, Dr. Ahmad Sahide, S.IP., M.A., selaku Ketua Prodi HIPM UMY mengawali acara dengan menyambut mahasiswa baru dan beberapa civitas akademik lainnya termasuk mahasiswa HIPM saat ini dan alumni yang juga hadir. Dr. Ahmad Sahide., S.IP., M.A menekankan pentingnya kemampuan manajemen, terutama karena akreditasi unggul yang dipegang prodi HIPM sehingga standar tinggi harus diikuti oleh seluruh mahasiswa untuk dapat lulus menjadi lulusan HIPM yang berkualitas. Beliau juga menggarisbawahi pentingnya memanfaatkan fasilitas diskusi yang tersedia di HIPM, seperti KORPS HIPM yang sering mem–provide diskusi dan kajian ilmiah yang substantif untuk membantu penambahan wawasan mahasiswa HIPM. Menulis juga penting untuk menjadi elemen paling fundamental sebagai mahasiswa HIPM bagi beliau, terutama untuk menjadi kebiasaan agar publikasi ilmiah secara rutin dapat dilakukan.

Kemudian sesi dilanjutkan oleh Ali Maksum, S.Sos., M.A., Ph.D, Sekretaris Prodi HIPM UMY yang memimpin jalannya acara, dimulai dengan menegaskan kembali poin-poin yang sudah disebutkan Dr. Ahmad Sahide., S.IP., M.A terutama terkait menulis, beliau juga menjelaskan bahwa indeks sinta dari HIPM UMY merupakan yang tertinggi sehingga konsistensi dalam menjaga kompentensi individu penting. Hal ini ditekankan untuk mahasiswa baru yang mungkin belum familiar dengan proses publikasi Jurnal, dimana terdapat strategi seperti pemilihan topik dan tujuan jurnal yang relevan serta faktor-faktor lain yang sering diabaikan author saat melakukan submit. Diharapkan dengan mengetahui cara publikasi artikel ilmiah yang baik dan tepat bisa memudahkan proses publikasi mahasiswa, terutama HIPM mewajibkan mahasiswa untuk publikasi artikel berkualitas sebagai salah satu syarat lulus.

Sesi dilanjutkan dengan Sharing Session oleh dua mahasiswa yang berkesempatan melakukan Sit in & Joint Supervisor di Universiti Utara Malaysia (UUM), yaitu Audi Izzat Muttaqien dan Novrel Esa Yubel. Keduanya membagikan pengalaman selama mengikuti kegiatan tersebut, mulai dari berpartisipasi dalam kelas, mendapat bimbingan langsung untuk tesis dari pengajar UUM, hingga kesempatan untuk mempresentasikan tesisnya di depan mahasiswa S1 di School of International Studies (SoIS) UUM. Mereka menekankan pentingnya manajemen waktu untuk dapat mengikuti flow kegiatan selama di UUM. Selain itu, keduanya juga menceritakan kesan dan pesan selama berkuliah di HIPM dan memberikan saran kepada mahasiswa baru agar membiasakan diri dengan kegiatan belajar mengajar di HIPM yang berfokus pada publikasi tulisan. Lalu, acara dilanjutkan dengan sesi makan bersama serta foto bersama sebagai penutup serangkaian acara Gathering HIPM pada hari itu.